Bagaimana Caranya mengetahui Password Wifi Jika Lupa - another words

Popular

Banner Ads

Kamis, 03 Desember 2020

Bagaimana Caranya mengetahui Password Wifi Jika Lupa

Gambar Modem Router WikiHow
SSID dan Password - Image Souce ( WikiHow )


Pontianak, - Tentunya melupakan sesuatu itu hal yang dapat dimaklumi, apalagi jika kita mengingat banyak sekali password dan tidak mencatatnya ataupun catatanny hilang, dan lain sebagainya. Tentunya kita pasti bertanya " Aduh, saya lupa password wifi saya, gimana cara mengetahui password Wifi? "

Nah, kali ini saya akan berikan tips dan trik dalam perihal ini.


Cek Modem / Router 

Hal yang mesti kita lakukan pertama kali kalau lupa password wifi, coba cek di Modem / Router kalian biasanya ada dibagian belakang atau bawah ada tulisan SSID dan Password kalian.


Cek Password WiFi menggunakan Command Prompt

Silahkan hidupkan laptop atau komputer kalian, setelah itu :

  • Tekan di Keyboard Logo Windows + R.
  • Ketikkan "CMD" lalu tekan "Enter" saja.
  • Muncul tampilan halaman Prompt silahkan ketikkan "netsh wlan show profiles"  lalu tekan "Enter".
  • Selanjutnya ketikkan "netsh wlan show profiles "Nama Wifi Anda" key=clear"
Dengan begitu Anda dapat mengetahui passowrd pada kolom "Security Settings" di "Key Content".


Cek Password WiFi melalui Handphone atau SmartPhone

Selanjutnya adalah dengan menggunakan HP atau SmartPhone Anda, namun untuk cara ini tidak disarankan karena lebih mudah untuk menggunakan Laptop atau Komputer.

  • Download aplikasi WiFi Master Key, setelah itu buka dan pilih opsi "Lakukan Sekarang"
  • Tekan Tombol "Nyalakan Wifi" dan pindai "Hotspot".
  • Selanjutnya, aplikasi akan meminta akses WiFi, dan setelah itu silahkan tekan lagi "Lakukan Sekarang".
  • Muncul daftar koneksi WiFi dengan keterangan "Aman, Koneksi Gratis, Sambungkan".
  • Pilih "Sambungkan" dan WiFi akan Tersambung

Reset Modem / Router Anda
Untuk cara selanjutnya silahkan reset saja modem Anda maka settingannya akan kembali pada settingan awal, dan silahkan setting kembali.

Semoga tips kali ini dapat membantu!

Sumber: Detik


Tidak ada komentar:

Posting Komentar